Pada artikel ini saya akan menceritakan tentang memperbaiki komputer rusak. terkadang kita selalu bingung saat komputer kita menyala tetapi gambar tampilan tidak muncul di layar monitor. padahal tombol power menyala dan isi dalam CPU berfungsi dan menyala dengan stabil. lalu saya bertanya-tanya. saya menanyakan kepada teman saya tetapi tidak ada yang mengerti. dugaan saya pertama ada di VGA card karena banyak masalah komputer saya itu tidak mau memunculkan gambar. lalu saya copot VGA tersebut dan saya coba memakai VGA bawaan mainboard atau onboard. tetapi apa yang terjadi, komputer masih tidak mau memunculkan gambar. lalu saya mencoba mencopoti memori RAM nya. sambil saya browsing di komputer server lalu saya dapat artikel tentang masalah komputer di RAM, lalu saya ikuti langkah-langkah yang ada diartikel tersebut. rupanya RAM komputer saya kotor dan harus dibersihin memakai penghapus agar pin-pin yang ada di memory RAM tersebut bersih. setelah saya bersihkan saya pasang lagi RAM tersebut ke mainboard. dan setelah itu saya pasang kabel power dan kabel kabel lainnya. dan saya pencet tombol power ternyata hasilnya memuaskan. gambar tampilan akhirnya muncul di monitor. ternyata yang mengakibatkan komputer saya tidak mau memunculkan gambar dimonitor ternyata bermasalah di memori RAM. sejak itu saya mengerti tentang trik bagaimana memperbaiki komputer.
Senin, 16 Desember 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar